BHPRD Belum Turun, Kades Pasirlaja Cari Dana Talangan Demi Terselenggaranya MTQ di Desanya
BOGOR,- Kepala Desa (Kades) Pasirlaja, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, H. Sopian Hadi mencari sendiri dana talangan demi terselenggaranya Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) di desanya.
Demikian dikatakan Kades Pasirlaja, H. Sopian melalui pesan WhatsApp saat awak media ke kantor desa untuk konfirmasi sesuatu hal.
H. Sopian mengatakan, karena dana Bagi Hasil Pajak Restibusi Daerah (BHPRD) dari pemerintah daerah tidak kunjung turun, makanya mencari sendiri dana talangan.
"Saya lagi di luar cari dana talangan untuk kegiatan MTQ, begitu juga untuk acara Musrenbangdes kemaren," ujar H. Sopian.
Dana BHPRD merupakan hak pemerintahan desa, sebagaimana diatur dalam Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 70 Tahun 2022 tentang Bagi Hasil Pajak dan Restibusi Daerah. Yang mengatur terkait pembagian porsi BHPRD untuk desa.